Quote ISEF 2017

Di zaman yang semakin berkembang ini, kesuksesan sebuah kegiatan bisa diukur dari sudut manapun selain dari pencapaian tujuan utama kegiatan tersebut. Sebagai contoh dalam ISEF 2017 kali ini mempunyai tujuan untuk mensyiarkan agama Islam di lingkungan Universitas Airlangga,  maka kesuksesaannya bisa diukur dengan semakin semaraknya acara juga majlis ilmu Islam. Selain dari banyaknya jumlah peserta yang ikut, panitia juga turut menentukan kesuksesan acara tersebut. Di dalam ISEF sendiri panitia tidak hanya diajarkan bagaimana cara mengatur sebuah event hingga menjadi event yang wow. Usaha memang harus, di balik itu harus ada sesuatu yang lebih yaitu doa. Belajar menyerahkan semua urusan kepada Allah SWT setelah ikhtiar yang telah kita lakukan.

Dana yang sebelumnya minus-minus, dengan keyakinan adanya pertolongan dari Allah masalah tersebut bisa diselesaikan dengan ajaib. Maka libatkanlah Allah dalam setiap perbuat baik yang kita usahakan.

Lalu apa kaitannya dengan judul artikel ini. Ya, banyak hikmah yang dapat dipetik dari peristiwa yang ada di sekitar kita, daun kecil yang jatuh pun memberikan banyak pelajaran jika mau berpikir tentang itu. Apalagi sebuah acara yang di dalamnya terdapat tujuan mulia, pasti menghadirkan pelajaran di setiap detiknya.

Sebuah acara bisa (menurutku) dinilai suskes kepanitiaannya jika itu mampu menghadirkan sebuah hikmah, pelajaran, kebaperan, dan quote. Ini pernah kualami dalam sebuah kepanitiaan pengabdian yang menuntut kita untuk berada di suatu desa yang terpencil dengan minim akses jaringan selular. Selama seminggu di situ kita jarang melakukan interaksi dengan handphone, maka ngobrol dengan teman menjadi hiburannya. Lalu apa yang terjadi setelah acara itu berlalu? Seminggu setelah acara instagram dipenuhi dengan foto, caption, quote kebaperan yang membuat kita ingin mengadakan acara itu lagi.


Nah di bawah ini aku Cuma ingin menampilkan beberapa postingan dari teman-teman mengenai ISEF 2017.


















Kalau mau tau caption yang lengkap, silahkan stalking masing-masing akunnya.

#ISEFUNAIR2017

Comments

Popular Posts