Membersamai Safari Ustad Abdul Somad

Aku gak ikut foto.. hehe


Safari berasal dari kata bahasa Arab (سَفَرَ), sedangkan menurut KBBI adalah  perjalanan atau pertualangan jarak jauh dalam suatu kegiatan ekspedisi (penyelidikan, penelitian, wisata, dan sebagainya). Namanya perjalanan pasti ada senangnya dan capeknya.

Aku berrsama komunitas Serambi Hijrah Surabaya kali ini berkesempatan untuk membersamai safari dakwah Ustad Abdul Somad di Surabaya dan Sidoarjo. Perjalanan dakwah beliau meliputi Tabligh Akbar di Masjid Ulul ‘Azmi Universitas Airlangga, Masjid Al-Akbar Surabaya, Masjid Manarul Ilmi ITS, dan Masjid Salahuddin Gedangan.

Satu-satunya momen aku bisa menatap wajah beliau dari dekat

Generasi Rabbani Masa Kini
Tabligh Akbar di Masjid Ulul Azmi dihadiri sekitar 7 ribu jamaah yang sampai meluber ke halaman rektorat UNAIR. Pada kesempatan ini UAS banyak menyampaikan mengenai problematika mahasiswa. Ada yang curhat tentang pacaran, cara menjemput jodoh, sampai cara menghadapi dosen yang killer. Di antara pesan UAS kepada pemuda adalah Membenarkan akidah (shohihul aqidah), Istiqomah dalam ibadah, perilaku yang baik (khusnul khuluq).

Jamaah mebludak sampai halaman rektorat

Memantapkan Ukhuwah Islamiyah, Basyariyah, dan Wathoniyah
Sejak jam 11.00 WIB, Masjid Al-Akbar Surabaya sudah dipadati jamaah yang akan mengikuti sholat tahajjud berjamaah dilanjutkan tausiyah shubuh oleh UAS. Sholat jamaah dimulai pukul 01.30-03.45 WIB, terdiri dari sholat tahajjud 2 rokaat, sholat tasbih 4 rokaat, sholat hajat 2 rakaat, dan sholat witir 3 rakaat.

Di balik tripod

Jamaah yang hadir sekitar 30 ribu, dan kata panitia itu melebihi jumlah jamaah saat idul fitri dan idul adha, subhanallah. Dalam tausiyahnya ustad membahas tentang ukhuwah islamiyah, ukhuwah insaniyah, dan ukhuwah wathoniyah.

Menumbuhkan Semangat Berbangsa dalam Untaian Syair Burdah
Sebelum pengajian dari Ustad Abdul Somad dimulai, dibuka dengan pembacaan Sholawat oleh UKM seni religi ITS. Menurut beliau ini adalah tausiyah yang beda karena harus menyampaikan bagaimana cara mengelola cinta, kalau berhasil ya Alhamdulillah, kalau tak ya apa boleh buat.

Gak dapet tempat, jadinya berdiri deh..

Dihadiri oleh 7 rb jamaah, beliau membahas tentang syair burdah yang diciptakan oleh Bushiri sekitar abad ke-13 masehi. Ada sekitar 160 bait syair yang tertulis, tapi beliau hanya mengambil beberapa bait puisi untuk dibahas dalam tausiyahnya.

Keluarga Sakinah menuju Jannah
Berhubungan dengan tema, tausiyah yang bertempat di Masjid Shalahuddin Gedangan ini dihadiri oleh mayoritas bapak-ibu yang sudah berkeluarga. Dalam tausiyahnya beliau membahas bagaimana cara mencari pasangan hidup suami/istri yang baik sesuai syariat islam. Sampai bagaimana menghapi kelahiran anak, mulai dari mengadzani, khitan, dan aqiqah. Semua dibahas secara lugas dengan sedikit humornya.

Banyak jamaah ibu-ibu dan bapak-bapak

Khas Ustad Abdul Somad
Guyon yang disampaikan oleh ustad menjadi ciri khas yang mampu membuat suasana majlis menjadi riuh di tengah keseriusan beliau. Di setiap tausiyah yang saya ikuti kemarin selalu ada statement tentag adzan yang berhubungan dengan puisi yang disampaikan oleh Ibu Sukmawati. Bisa dibilang kata-kata yang disampaikan beliau selalu update dengan trending yang ada di masyarakat. Walaupun sering ada guyon, itu bersifat tidak berlebihan sampai menjelekkan pihak lain, kalau semisal kau merasa tersinggung ya itu urusanmu sendiri.

Ekspresi ustad saat memepergakan isi ceramah
Ustad termasuk yang tidak banyak permintaan terhadap pengajian. Seperti yang disampaikan tidak menuntut jamaah ini itu, bahkan saat ada jamaah tertidur pun tidak apa-apa, setidaknya ia tidak melakukan maksiat saat di luar majlis. Barang siapa yang terbiasa di kala muda, maka akan terbiasa di saat tua.

Ada sedikit pesan para pengemban dakwah
1.       Lanjutkan bila kau dalam kelompok sebagai penggerak dakwah
2.       Jangan euphoria sesaat
3.       Anak muda jangan sekarang godaan luar biasa
4.       ‘alaikum bil jamaah, selalu memperhatikan teman sekitar anda
5.       Jangan lupa doa

Semoga bermanfaat

Comments

Popular Posts